Cara Membuat Nasi Goreng Magelangan / Mawut

Kalau anda pernah kost dan di sekitar kamu ada burjo, pasti tidak asing dengan makanan satu ini. Ya , Magelangan bukan nama kota di salah satu provinsi Jawa tengah melainkan nama masakan yang di jual durjo-burjo. Apa itu burjo? burjo warung makan penjual bubur kacang ijo yang juga menjual menu lainnya,seperti nasi telor, idomie goreng, indomie rebus dll. Soal harga burjo pas buat katong mahasiswa.


Anda kangen dengan masakan aak burjo itu ? jangan kwatir,saat ini akan berbagi resep nasi goreng magelangan. yang bisa disebut nasi goreng mawut. nak mari simak dengan bahan-bahan apa saja yang harus disiapkan untuk membuat nasi goreng magelang . ini bahannya.


Bahan-bahan Nasi Goreng Magelangan :


    -300 gr Nasi putih (1½ porsi makan)
    -60 gr Mie telor kering, rebus hingga setengah matang
    -1 butir Telur ayam
    -4 butir Bakso ayam, iris tipis
    -1 buah Sosis ayam, iris tipis
    -1 blok Kaldu ayam
    -3 sdm Kecap manis
    -1 sdt Minyak wijen
    -1/2 sdt Minyak ikan
    -5 sdm Minyak goreng
    -5 sdm Air putih
Bumbu yang diHalus:
    -10 buah Cabai rawit merah
    -1 buah Cabai merah besar
    -2 siung Bawang putih
    -5 siung Bawang merah
    -1 butir Kemiri
    -1/3 sdt Merica
    -1/2 sdt Garam
Bahan Pelengkap:
    kerupuk
    bawang merah goreng

Langkah Membuat Nasi Goreng Magelangan:


1.Siapkan bahan-bahan yang akan digunakan, Haluskan bumbu, rebus mie telor hingga setengah matang.

2.Panaskan minyak goreng, masukkan telur lalu di orak-arik. Masukkan bumbu, tumis hingga harum. Tambahkan kaldu blok, minyak wijen & minyak ikan. Aduk rata lalu tuangkan air.

3.Masukkan nasi & mie, aduk hingga tercampur rata dengan bumbu.Masukkan sosis & bakso. Tambahkan kecap lalu aduk rata. Koreksi rasa. Aduk-aduk terus hingga bakso & sosis matang.

4.Nasi magelangan pedas siap disajikan dengan kerupuk & ditaburi bawang merah goreng.

Bila Bahan itu sudah ada semua membuat Nasi goreng Magelangan hanya membutuhkan waktu 30 menit saja. Ukuran porsi ini untuk di sajikan 2 orang saja. Bisa menambah ukuran nasi dengan porsi sesuka anda dengan menambah bumbu yang di haluskan. sangat mudah membuat makanan sederhana ini yang bisa mengobati rasa kangen anda dengan masakan sederhana. bila berkenan silahkan shared resep ini kepada keluarga anda, teman anda atau shared kepada yang. selmat mencoba


harap di catat:
-mie telor kering bisa diganti dengan mie basah yang biasa dijual dipasar.
-tingkat kepedasan menyesuaikan selera, jumlah cabai bisa ditambah atau dikurangi.
-bahan minyak wijen & minyak ikan tidak wajib ada, bs dihilangkan dari resep.

No comments:

Post a Comment